Review Kelebihan dan kekurangan dari Mobil Mitsubishi Strada Triton GLX

Review Kelebihan dan kekurangan dari Mobil Mitsubishi Strada Triton GLX

Mitsubishi Strada Triton GLX
Kelebihan dan kekurangan dari Mobil Mitsubishi Strada Triton GLX-Sebagai produsen mobil yang terkenal mengeluarkan mobil yang bertenaga dan tangguh pada sektor dapur pacunya, membuat mobil mitsubishi menjadi salah satu incaran para penyuka mobil petualangan. Dan salah satu mobil adventure andalan dari mitsubishi yaitu Mitsubishi Strada Triton. Pabrikan Mitsubishi melahirkan mobil ini dengan jenis pick up yang mempunyai tampilan yang begitu gagah dan kokoh dengan sokongan mesin yang bertenaga.

Pada desain eksteriornya, selain menampilkan sisi tangguh dan kokoh, mobil adventure mitsubishi ini juga dikemas dengan desain yang futuristik yang bisa digambarkan pada setiap bodinya yang berbentuk kotak. Kemudian dengan perpaduan grill depan yang menyatu dengan headlamp berbentuk bulat membuat mobil ini tampil lebih berkarakter, belum lagi dengan penempatan logo mitsubishi yang berada di tengah grill depan menjadikan mobil ini terlihat berkelas.

Pindah dibagian interiornya, untuk sebuah mobil yang di tujukan untuk menjelajah alam bebas dengan karakter jalan yang keras, interior mobil mitsubishi strada triton mempunyai tampilan yang cukup bagus. Ya meskipun untuk fitur yang disematkan pada mobil ini masih sangat standard dibandingkan mobil mitsubishi lainnya, adapun fitur interior yang ada pada mobil ini diantaranya fitur multimedia yang cukup lengkap dan fitur keselamatan yang masih standard.

Kekurangan dan Kelebihan Mitsubishi Strada Triton GLX

Dikemas dengan begitu apik diberbagai sisinya membuat Mitsubishi Strada Triton menjadi salah satu mobil adventure yang paling dicari oleh banyak orang. Ada banyak Kelebihan Mitsubishi Strada Triton yang membuat orang lebih memilih mobil ini sebagai teman menjelajah di alam bebas. Jika ingin mengetahui apa saja Kelebihan Mitsubishi Strada Triton, silahkan ulasan lengkapnya dibawah ini.
Mitsubishi Strada Triton GLX

Kelebihan Mitsubishi Strada Triton GLX

Kelebihan Mitsubishi Strada Triton yang pertama yaitu varian yang sangat banyak, dikeluarkan dengan banyak varian tentunya membuat orang dengan bebasa memilih mobil ini sesuai dengan selera dan kemampuannya masing masing. Sebab Harga Mitsubishi Strada Triton setiap berbeda beda, tidak semuanya sama.

Bantingan Pas

Ketika sobat melakukan perjalanan dengan menggunakan mobil ini, sobat akan merasakan kenyamanan berkendara meskipun berada di karakter jalanan yang kasar. Hal ini dikarenakan bantingan pada mobil ini sangat pas, bantingan yang bagus pada mobil ini merupakan salah satu Kelebihan Mitsubishi Strada Triton.

Performa Mesin Tangguh

Kelebihan Mitsubishi Strada Triton yang selanjutnya yakni mesin yang tangguh, walaupun dilahirkan dengan beberapa varian namun secara keseluruhan mobil ini disokong dengan mesin berkapasitas 2,477 cc dengan jenis mesin DOHC 16 Valve, inline 4-Cylinder. Dengan kapasitas mesin sebesar itu, tentunya mobil ini mempunyai performa mesin yang begitu besar dan tangguh.

Ruang Kabin Luas

Meskipun dilihat dari jenisnya, mobil strada ini berjenis mobil pick up namun untuk urusan kenyamanan berkendara. Mitsubishi membekali mobil ini dengan ruang kabin yang luas yang memungkinkan penghuni bisa leluasa melakukan kegiatan saat berkendara. Ruang kabin yang luas ini juga salah satu Kelebihan Mitsubishi Strada Triton yang membuat orang tertarik ingin membeli mobil ini.

Harga Jual Kembali Bagus

Kemudian untuk Kelebihan Mitsubishi Strada Triton yang terakhir yaitu harga jual kembali yang masih bertahan atau bagus. Jadi untuk sobat yang merasa bosan dengan mobil ini dan ingin menjualnya kembali tidak perlu khawatir harganya akan terjun bebas.

Kekurangan Mitsubishi Strada Triton GLX

Konsumsi BBM Boros

Kekurangan mobil mitsubishi strada triton yang paling dirasakan oleh para pemilik yaitu borosnya konsumsi bbm, mobil ini hanya melaju 5 sampai 8 km untuk penggunaan 1 liter bbm untuk perjalanan kota. Sedangkan untuk perjalanan luar kota, 1 liter bbm hanya dapat menempuh jarak sejauh 9-12 km saja.

Sistem Pengereman Buruk

Selain konsumsi bbm yang boros, kelemahan mitsubishi strada triton yang lainnya yakni sistem pengeraman yang buruk. Hal ini disebabkan sistem pengeraman pada mobil ini memang ditujukan untuk karakter jalan yang keras, jadi jika digunakan pada jalanan biasa kurang maksimal

Dimensi Bak Belakang Kecil

Dan Kekurangan mobil mitsubishi strada triton yang cukup disayangkan oleh banyak orang yakni ukuran bak yang kecil. Padahal jika melihat saingannya yaitu Toyota Hilux memiliki ukuran dimensi bak yang cukup luas.

Kelebihan Mitsubishi Strada Triton GLX
  • Harga Jual Kembali Bagus
  • Ruang Kabin Luas
  • Performa Mesin Tangguh
  • Bantingan Pas
  • Varian Sangat Banyak


Kekurangan Mitsubishi Strada Triton GLX
  • Dimensi Bak Belakang Kecil
  • Sistem Pengereman Buruk
  • Konsumsi BBM Boros

Kurang lebihnya itu saja yang bisa kami jelaskan kepada sobat terkait Kekurangan dan Kelebihan Mitsubishi Strada Triton GLX, tentunya informasi yang kami sajikan diatas bisa sobat jadikan bahan pertimbangan apabila sobat ingin membeli mobil adventure mitsubishi yang satu ini. Lalu untuk Spesifikasi dan Harga Mitsubishi Strada Triton GLX, bisa melihatnya dibawah ini.

Spesifikasi Mitsubishi Strada Triton GLX

Dimensi
  • Panjang 5.255 mm
  • Lebar 1.815 mm
  • Tinggi 1.795 mm
  • Ground Clearance 220 mm
  • Berat Kosong 2,900 kg

Sasis
  • Suspensi Belakang Rigid Axle, Eliptic Leaf Spring, Telescopic Shock Absorber
  • Suspensi Depan Independent Wishbone, Coil Spring
  • Sistem Rem Belakang Drum
  • Sistem Rem Depan Ventilated Disc
  • Ukuran ban/Velg 245 / 75 / R16 (MT Tire)

Mesin
  • Jenis Mesin DOHC 16 Valve, inline 4-Cylinder
  • Isi Silinder 2,477 CC
  • Bahan Bakar Pertamax
  • Tipe Steering Rack & Pinion
  • Diameter Langkah 91.1 x 95.0 mm
  • Konsumsi bahan bakar 5-8 km/L (Dalkot)/9-12 km/L (Lurkot)
  • Transmisi 6-speed AT / MT
  • Torsi Maksimum 20.4 (200) / 1500 – 3500RPM
  • Daya Maksimum 110 (81) / 4000RPM

Info Spesifikasi Mitsubishi Strada Triton yang kami sajikan diatas, pastinya bisa dijadikan refrensi atau acuan ketika sobat ingin membeli mobil ini.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Review Kelebihan dan kekurangan dari Mobil Mitsubishi Strada Triton GLX"

Posting Komentar